Minggu, 12 November 2023

Presiden Palestina Titipkan Pesan ke Biden Lewat Jokowi - detikNews

Jakarta -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat bertemu dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas di sela-sela KTT Luar Biasa Organisasi Kerja Sama Islam (OKI). Abbas meminta Jokowi menyampaikan pesan kepada Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden.

Diketahui, Jokowi langsung bertolak ke AS setelah menghadiri KTT OKI dan akan bertemu dengan Biden. Jokowi dan rombongan lepas landas dari Bandara Internasional King Khalid sekitar pukul 09.40 waktu setempat.

"Di sela-sela pertemuan, Bapak Presiden melakukan pertemuan dengan Presiden Abbas untuk kembali menyampaikan dukungan Indonesia bagi perjuangan Palestina. Presiden Abbas sangat menghargai konsistensi Indonesia dalam memberikan dukungan kepada perjuangan Palestina," kata Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi dalam keterangannya, Minggu (12/11/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Presiden Abbas juga meminta Presiden Jokowi untuk menyampaikan pesan kepada AS pada saat pertemuan dengan Presiden Biden di Washington DC pada tanggal 13 November nanti," sambungnya.

Lalu, Retno menyebutkan Jokowi juga bertemu dengan Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein. Keduanya sepakat meminta agar gencatan senjata Israel dihentikan.

"Bapak Presiden juga melakukan pertemuan dengan Raja Yordania Yordania dan Indonesia memiliki posisi sama terhadap isu Palestina, termasuk dalam menyikapi katastrofi kemanusiaan yang terjadi di Gaza Presiden RI dan Raja Yordan kembali menegaskan tiga hal penting: gencatan senjata, bantuan kemanusiaan, dan pentingnya memulai kembali proses perdamaian menuju two-state solution," ujarnya.

Kemudian, Jokowi juga bertemu dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di sela-sela KTT OKI. Keduanya sepakat akan menyelesaikan perundingan Indonesia-Turki Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA).

"Presiden berkesempatan untuk bertemu dengan Presiden Turki. Kedua Presiden sepakat bahwa Indonesia dan Turki akan terus bekerja sama untuk isu Gaza dan masa depan Palestina. Kedua Presiden juga sepakat agar Indonesia dan Turki dapat segera menyelesaikan perundingan Indonesia-Turki Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA) sebelum akhir 2024," ujarnya.

Jokowi Bakal Bertemu Biden

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak menuju Amerika Serikat (AS) setelah menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) di Riyadh, Arab Saudi. Jokowi akan bertemu dengan Presiden AS Joe Biden.

Dalam keterangan tertulis Biro Setpres, Presiden Jokowi bertolak ke AS pada Minggu (12/11). Presiden dan rombongan lepas landas dari Bandara Internasional King Khalid sekitar pukul 09.40 waktu setempat.

Tampak melepas keberangkatan Presiden Jokowi di bandara yakni Wakil Gubernur Riyadh Amir Mohammad bin Abdurrahman, Duta Besar RI untuk Kerajaan Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad, Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia Faisal bin Abdullah Al-Amudi, serta Atase Pertahanan KBRI Riyadh Brigjen TNI Putut Witjaksono.

Lihat juga Video: Listrik Mati, Dokter RS Indonesia di Gaza Pakai Senter HP Rawat Pasien

[Gambas:Video 20detik]

(azh/imk)

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/rss/articles/CBMiX2h0dHBzOi8vbmV3cy5kZXRpay5jb20vYmVyaXRhL2QtNzAzMjU2NC9wcmVzaWRlbi1wYWxlc3RpbmEtdGl0aXBrYW4tcGVzYW4ta2UtYmlkZW4tbGV3YXQtam9rb3dp0gFjaHR0cHM6Ly9uZXdzLmRldGlrLmNvbS9iZXJpdGEvZC03MDMyNTY0L3ByZXNpZGVuLXBhbGVzdGluYS10aXRpcGthbi1wZXNhbi1rZS1iaWRlbi1sZXdhdC1qb2tvd2kvYW1w?oc=5

2023-11-12 08:11:39Z

Tidak ada komentar:

Posting Komentar