Selasa, 06 September 2022

Geger Isu Rivalitas TNI, Jenderal Andika Ditantang Lapor Presiden - VIVA - VIVA.co.id

Selasa, 6 September 2022 - 12:00 WIB

VIVA – Komisi I DPR RI telah menggelar rapat kerja dengan Menteri Pertahanan RI dan Panglima dan jajaran Kepala Staf tiga matra Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Dalam rapat kerja yang membahas soal Rapat Kerja Anggaran Kemhan dan TNI tahun 2023, banyak hal-hal tak terduga muncul ke permukaan. Salah satunya isu soal keretakan hubungan antara Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa dengan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman.

Baca Juga :

Berdasarkan pantauan VIVA Militer, Selasa 6 September 2022, isu keretakan hubungan antara dua jenderal penyandang empat bintang emas TNI itu dicuatkan secara fokus oleh politikus PDI Perjuangan, Effendi Simbolon.

Jadi dalam rapat itu, awalnya Effendi membicarakan masalah ketegasan Jenderal TNI Andika dalam menindak tegas para prajurit TNI yang tidak patuh.

Namun kemudian secara perlahan, Effendi mengungkapkan hasil pengamatannya atas adanya disharmoni alias tidak ada harmoni hubungan antara dua jenderal TNI Angkatan Darat itu.

Effendi menuturkan, bukan sebuah rahasia umum lagi, jarang sekali terlihat Jenderal TNI Andika bersama Jenderal TNI Dudung. Termasuk ketika dilaksanakan Super Garuda Shield 2022 di Baturaja.

VIVA Militer: Rapat TNI dan Komisi I.

VIVA Militer: Rapat TNI dan Komisi I.

Photo :
  • Dokumentasi TV Parlemen

Baca Juga :

Adblock test (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMieWh0dHBzOi8vd3d3LnZpdmEuY28uaWQvbWlsaXRlci9taWxpdGVyLWluZG9uZXNpYS8xNTE3NjM1LWdlZ2VyLWlzdS1yaXZhbGl0YXMtdG5pLWplbmRlcmFsLWFuZGlrYS1kaXRhbnRhbmctbGFwb3ItcHJlc2lkZW7SAQA?oc=5

2022-09-06 05:00:00Z

Tidak ada komentar:

Posting Komentar