Pemerintah kembali melaporkan penambahan kasus harian positif virus Corona (COVID-19) di Indonesia. Tambahan kasus baru COVID-19 dilaporkan berasal dari 33 provinsi hari ini.
Data dari Satgas Penanganan COVID-19 pada Rabu (12/1/2021), terdapat tambahan 11.278 kasus positif COVID-19. DKI Jakarta masih menjadi daerah dengan penambahan paling banyak, yakni 3.476 kasus baru.
Setelah itu, disusul Jawa Barat dengan 1.755 kasus dan Jawa Tengah dengan 1.475 kasus. Sementara 2 daerah melaporkan nihil tambahan kasus Corona, yakni Gorontalo dan Maluku.
Total kasus COVID-19 di Tanah Air hari ini ada 858.043. Penghimpunan data ini dilakukan setiap harinya per pukul 12.00 WIB.
Selain itu, dilaporkan ada penambahan pasien sembuh Corona sebanyak 7.657, sehingga hingga hari ini ada 703.464 pasien Corona yang sembuh.
Sementara itu, dilaporkan juga hari ini ada 306 pasien meninggal akibat COVID-19. Total tercatat ada 24.951 pasien COVID-19 yang meninggal dunia.
Di mana saja sebaran kasus baru COVID-19 di Indonesia? Simak selengkapnya di halaman berikutnya.
https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiZmh0dHBzOi8vbmV3cy5kZXRpay5jb20vYmVyaXRhL2QtNTMzMjQ0MC9zZWJhcmFuLTExMjc4LWthc3VzLWJhcnUtY29yb25hLXBlci0xMy1qYW51YXJpLWRraS1wZWNhaC1yZWtvctIBAA?oc=5
2021-01-13 09:16:49Z
Tidak ada komentar:
Posting Komentar