Minggu, 17 Januari 2021

Bayi 11 Bulan Penumpang Sriwijaya Air SJ 182 yang Sempat Viral di Media Sosial Kini Teridentifikasi - Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bayi bernama Fao Nuntias Zai, anak dari Arneta Fauzia penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 ditemukan.

Bayi berusia 11 bulan penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ 182 itu berhasil teridentifikasi Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri.

Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Rusdi Hartono mengatakan pada Minggu (17/1/2021) tim DVI berhasil identifikasi lima korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

"Tim DVI hari ini kembali berhasil identifikasi lima korban penumpang Pesawat Sriwijaya Air," ungkap Rusdi di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Minggu (17/1/2021).

Satu dari lima korban yang teridentifikasi merupakan bayi berusia 11 bulan.

Baca juga: Daftar 24 Korban Sriwijaya Air SJ182 yang Teridentifikasi: Mulai dari Pramugari hingga Suami-Istri

Baca juga: Bayi 11 Bulan Korban Sriwijaya Air Teridentifikasi, Gagal Beri Kado Ayah yang Sudah Lama Tak bertemu

Bayi bernama Fao Nuntias Zai itu merupakan anak dari Arneta Fauzia.

Selain Fao, empat penumpang lain berhasil teridentifikasi.

Petugas DVI Mabes Polri melakukan identifikasi sejumlah kantong jenazah berisikan korban, barang-barang milik korban, dan puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182, di Dermaga JICT 2, Jakarta Utara, Sabtu (16/1/2021). Memasuki hari kedelapan, pencarian korban dan puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu masih terus dilakukan hingga Senin (18/1/2021). Tribunnews/Herudin
Petugas DVI Mabes Polri melakukan identifikasi sejumlah kantong jenazah berisikan korban, barang-barang milik korban, dan puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182, di Dermaga JICT 2, Jakarta Utara, Sabtu (16/1/2021). Memasuki hari kedelapan, pencarian korban dan puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu masih terus dilakukan hingga Senin (18/1/2021). Tribunnews/Herudin (Tribunnews/Herudin)

Mereka yang berhasil teridentifikasi ialah pramugari Yuni Dwi Saputri (34), Iuskandar (52), Oke Dhurrotul Jannah (24) pramugari, dan satu lagi tidak disebutkan namanya.

"Berdasarkan permintaan keluarga korban. Satu korban yang berhasil teridentifikasi tidak diizinkan disebutkan namanya," terang Rusdi.

Sehingga total apabila dikalkulasi, dari 62 penumpang sudah 29 penumpang teridentifikasi.

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMikgFodHRwczovL3d3dy50cmlidW5uZXdzLmNvbS9uYXNpb25hbC8yMDIxLzAxLzE4L2JheWktMTEtYnVsYW4tcGVudW1wYW5nLXNyaXdpamF5YS1haXItc2otMTgyLXlhbmctc2VtcGF0LXZpcmFsLWRpLW1lZGlhLXNvc2lhbC1raW5pLXRlcmlkZW50aWZpa2FzadIBlAFodHRwczovL20udHJpYnVubmV3cy5jb20vYW1wL25hc2lvbmFsLzIwMjEvMDEvMTgvYmF5aS0xMS1idWxhbi1wZW51bXBhbmctc3Jpd2lqYXlhLWFpci1zai0xODIteWFuZy1zZW1wYXQtdmlyYWwtZGktbWVkaWEtc29zaWFsLWtpbmktdGVyaWRlbnRpZmlrYXNp?oc=5

2021-01-18 00:55:59Z

Tidak ada komentar:

Posting Komentar