Rabu, 02 Desember 2020

Ferdinand Hutahaean Siap Hadapi Putri Jusuf Kalla: Saya Juga Punya Hak untuk Melaporkan Balik - Kompas TV

Ketua DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (18/7/2018). (Sumber: KOMPAS.com/KRISTIAN ERDIANTO)

JAKARTA, KOMPAS TV - Mantan politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mengatakan dirinya siap menghadapi proses hukum setelah dilaporkan ke Bareskrim Polri pada Rabu (2/12/2020).

Adalah Muswira Jusuf Kalla, putri ketiga dari Wakil Presiden Jusuf Kalla yang melaporkan Ferdinand ke polisi. Laporan itu terdaftar dengan nomor ST/407/12/2020/Bareskrim.

“Saya menghormati proses hukum ini. Saya akan memberikan klarifikasi jika diminta klarifikasi dan memberikan keterangan diminta,” kata Ferdinan dikutip dari Tribunnews.com, Rabu (2/12/2020).

Baca Juga: Jusuf Kalla: Banyaknya Massa Rizieq Ini karena Para Pemimpin dan DPR Tak Serap Aspirasi Rakyat

Ferdinand mengaku siap bertanggung jawab atas semua yang telah dilakukannya. Terutama soal cuitannya di media sosial Twitter.

“Saya bertanggung jawab atas semua yang saya lakukan,” ujar Direktur Eksekutif Energi Watch Indonesia (EWI) itu.

Namun demikian, Ferdinand mengingatkan bahwa dirinya juga punya hak hukum yang sama seperti Muswira Jusuf Kalla.

Let's block ads! (Why?)


https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMigQFodHRwczovL3d3dy5rb21wYXMudHYvYXJ0aWNsZS8xMjgwNjcvZmVyZGluYW5kLWh1dGFoYWVhbi1zaWFwLWhhZGFwaS1wdXRyaS1qdXN1Zi1rYWxsYS1zYXlhLWp1Z2EtcHVueWEtaGFrLXVudHVrLW1lbGFwb3JrYW4tYmFsaWvSAYwBaHR0cHM6Ly93d3cua29tcGFzLnR2L2FtcC9hcnRpY2xlLzEyODA2Ny92aWRlb3MvZmVyZGluYW5kLWh1dGFoYWVhbi1zaWFwLWhhZGFwaS1wdXRyaS1qdXN1Zi1rYWxsYS1zYXlhLWp1Z2EtcHVueWEtaGFrLXVudHVrLW1lbGFwb3JrYW4tYmFsaWs?oc=5

2020-12-03 02:18:00Z

Tidak ada komentar:

Posting Komentar