Jokowi menyampaikan hal itu merespons kerusuhan di Manokwari dan daerah lain di Papua yang terjadi hari ini, Senin (19/8).
"Jadi, saudara-saudaraku, Pakce Mace, mama-mama di Papua, di Papua Barat, saya tahu ada ketersinggungan. Oleh sebab itu sebagai saudara sebangsa setanah air, yang paling baik memaafkan. Emosi itu boleh tapi memaafkan itu lebih baik. Sabar itu juga lebih baik," kata Jokowi.Jokowi meminta masyarakat Papua percaya kepada pemerintah. Kata Jokowi, pemerintah berusaha menjaga kehormatan dan kesejahteraan masyarakat di Papua dan Papua Barat.
"Yakinlah pemerintah menjaga kehormatan dan kesejahteraan Pakce Mace, mama-mama yang ada di Papua dan Papua Barat," ujarnya.
Kerusuhan terjadi di Manokwati, Jayapura, dan Kota Sorong, Papua, pada hari ini, diduga dipicu oleh aksi pengepungan asrama mahasiswa Papua di Surabaya dan Malang akhir pekan lalu.
Awalnya massa melakukan unjuk rasa damai, namun berubah jadi kericuhan. Sejumlah fasilitas umum dibakar dan dirusak. Di Manokwari, massa bahkan merusak Kantor DPRD.
Sementara itu di Kota Sorong massa sempat merusak Bandara Domine Eduard Osok (DEO). Massa melempari kaca-kaca di bandara. Mereka juga merusak kendaraan yang diparkir di area parkir bandara.Kerusuhan itu sempat melumpuhkan aktivitas di Bandara DEO, namun setelah beberapa jam situasi berangsur pulih.
[Gambas:Video CNN] (uli/wis)
https://www.cnnindonesia.com/nasional/20190819172753-20-422791/jokowi-pemerintah-jaga-kehormatan-pace-mace-dan-mama-mama
2019-08-19 11:05:11Z
Tidak ada komentar:
Posting Komentar