Pasangan calon (paslon) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diperkirakan unggul di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Pilpres 2024 versi lembaga survei Poltracking. Paslon nomor urut 02 ini diprediksi akan mendapat 44,4 persen suara.
Jawa Tengah selama ini disebut bakal jadi medan tempur antara Prabowo-Gibran dengan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang disebut Poltracking akan mendapat 35,5 persen suara.
Survei tersebut dilakukan secara tatap muka pada periode 27 Januari 2024 hingga 2 Februari 2024. Adapun jumlah sampel yang diambil mencapai 1.220 orang dengan margin of error plus minus 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Sedangkan, paslon nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) hanya memperoleh suara 15,5 persen di Jawa Tengah dan DIY.
Poltracking juga mencatat Prabowo-Gibran unggul di daerah lain. Rinciannya, di Sumatera Prabowo-Gibran mendapat suara sebesar 40,6 persen. Disusul oleh Anies-Cak Imin 39,6 persen dan Ganjar -Mahfud 14,9 persen.
Prabowo-Gibran juga unggul di Jawa Barat, yakni mencapai 57,1 persen. Disusul Anies-Cak imin 23,9 persen dan Ganjar-Mahfud 12 persen.
Di Jawa Timur, Prabowo-Gibran juga unggul sebesar 59,8 persen. Disusul ANies-Cak Imin 19 persen dan Ganjar-Mahfud 18 persen.
Lalu, di Sulawesi Prabowo-Gibran juga unggul 63d,6 persen. Disusul oleh Anies-Cak Imin 22,7 persen dan Ganjar-Mahfud 10,6 persen.
Prabowo-Gibran juga kembali unggul di Kalimantan, yakni 54,4 persen. Disusul oleh Anies-Cak Imin 22,8 persen dan ganjar-Mahfud 12,3 persen.
Selanjutnya, di Bali-Nusa Prabowo-Gibran juga unggul, yakni 53,4 persen. Disusul oleh Anies-Cak Imin 24,1 persen dan Ganjar -Mahfud 19 persen.
Kemudian, di Banten Prabowo-Gibran juga unggul, yakni 66,7 persen. Disusul oleh Anies-Cak Imin 19,4 persen dan ganjar-Mahfud 11,1 persen.
Sedangkan, di Maluku-Papua Prabowo-Girban kembali unggul, yakni 44,7 persen. Disusul Ganjar-Mahfud 26,3 persen dan Anies-Cak Imin 23,7 persen.
Sementara di DKI Jakarta, Anies-Cak Imin unggul, yakni 58,1 persen. Disusul Prabowo-Gibran 23,3 persen dan Ganjar-Mahfud 16,3 persen.
Adapun secara keseluruhan, Poltracking mencatat elektabilitas Prabowo Gibran unggul dari paslon lainnya, yakni mencapai 50,9 persen.
Elektabilitas itu disusul oleh Anies-Cak Imin sebesar 25,1 persen. Lalu, Ganjar-Mahfud 18,4 persen. Adapun jumlah pemilih yang tidak tahu atau tidak menjawab sebesar 5,6 persen.
"Dibanding hasil survei kami sebelumnya, ini pertama kali ada kandidat paslon menyentuh angka 50 persen (Prabowo-Gibran)," ucap Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda AR dalam konferensi pers.
Jawa Tengah adalah basis massa PDIP, partai pengusung utama Ganjar-Mahfud. Karena itu Jateng kerap disebut sebagai kandang banteng.
Ganjar juga merupakan bekas Gubernur Jateng. Sementara lawannya, cawapres Gibran saat ini masih menjabat Wali Kota Surakarta. Prabowo-Gibran disebut disokong Presiden Jokowi, kader PDIP yang juga ayah Gibran.
(mrh/sur)https://news.google.com/rss/articles/CBMif2h0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vbmFzaW9uYWwvMjAyNDAyMDkxNjMyMTItNjE3LTEwNjA1MjgvcG9sdHJhY2tpbmctcHJhYm93by1naWJyYW4tdW5nZ3VsLWRpLWphdGVuZy15b2d5YS1nYW5qYXIta2VkdWHSAYMBaHR0cHM6Ly93d3cuY25uaW5kb25lc2lhLmNvbS9uYXNpb25hbC8yMDI0MDIwOTE2MzIxMi02MTctMTA2MDUyOC9wb2x0cmFja2luZy1wcmFib3dvLWdpYnJhbi11bmdndWwtZGktamF0ZW5nLXlvZ3lhLWdhbmphci1rZWR1YS9hbXA?oc=5
2024-02-09 10:25:00Z
Tidak ada komentar:
Posting Komentar